Ridho Sebut Gerbang Desa Angkat Kesejahteraan Masyarakat

Share :

kemendagri

ragamlampung.com – Gubernur Lampung Ridho Ficardo dalam menjelaskan bahwa program Gerbang Desa adalah upaya pemerintah Provinsi Lampung mengangkat kesejahteraan masyarakat, terutama di desa-desa. Melalui bantuan dana dan program-program prioritas SKPD untuk digulirkan di desa-desa tertinggal. Ini sekaligus upaya Pemprov dalam bersinergi dengan program Pemerintah pusat yakni Dana Desa sesuai semangat Nawacita.

“Maju atau tidaknya Republik Indonesia tergantung maju atau tidaknya desa dan masyarakat desa. Untuk itu Pemerintah Pusat dan Provinsi khususnya di Lampung menjadikan desa sebagai ujung tombak pembangunan.” kata Ridho di depan ratusan anggota APDESI perwakilan seluruh Indonesia.

Ridho juga menyatakan, dalam pembangunan di Provinsi Lampung mengedepankan sinergitas dan koordinasi. Sinergi dengan pemerintah pusat maupun dengan pemerintah Kabupaten/Kota, termasuk bersinergi aktif dengan perangkat desa untuk percepatan pembangun di Provinsi Lampung.

“Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera Wilayah Lampung yang dipuji Presiden sebagai Pembangunan Jalan Tol tercepat di Indonesia, bukanlah jerih payah kepala daerah semata tapi dari kerja keras perangkat daerah dan sinergi kita bersama. Karena Pemerintahan yang kuat harus didukung rakyat,” jelasnya.

Munas III APDESI dilaksanakan di Provinsi Lampung selaku tuan rumah dibuka langsung oleh ketua MPR-RI Zulkifli Hasan yang sekaligus memberikan materi 4 pilar kebangsaan. Munas dihadiri ratusan pengurus APDESI perwakilan seluruh provinsi di Indonesia. (alex)

Share :