Presiden: Pembangunan Infrastruktur Daerah Diprioritaskan

presiden joko widodo
Share :
presiden joko widodo
presiden joko widodo

ragamlampung.com — Presiden Jokowi menegaskan, pemerintah di bawah kepemimpinannya akan terus melakukan pembangunan infrastruktur di daerah. Ia menyontohkan pembangunan jalan tol Sumatera.

Pembangunan itu sudah dimulai dari Lampung ke Sumatera Selatan dan kemudian dari Aceh ke Sumatera Utara.
“Nanti ketemunya di tengah. Ini akan terus kita lakukan,” kata Presiden Jokowi, pada acara silahrurahmi dan dialog nasional Ikatan Senior Hipmi Indonesia (ISHI), di Jakarta, Minggu (28/8/2016).

Karena itu, Presiden minta badan usaha milik negera (BUMN) dalam setiap melakukan pekerjaan infrastruktur untuk berbagai dengan pengusaha di masing-masing daerah agar para pengusaha daerah ikut berperan dalam pembangunan.

“Tidak bisa semuanya dikerjakan BUMN, tapi harus disubkan ke pengusaha lokal,” kata Jokowi.

Ia juga mengharapkan pada era saat ini, pengusaha yang tergabung dalam Hipmi berperan besar dalam pembangunan nasional seperti kembali ke tahun-tahun 1970-1980-an. Paada waktu itu Hipmi sangat berperan dalam pembangunan nasional. (ar)

Share :