“Penthouse Terbang” Bersiap Terbang dari London

Share :

ragamlampung.com — Jet pribadi terbesar dan paling mewah di dunia, The VVIP Dreamliner B787 Dreamjet kini mempersiapkan diri mengambil tempat di Bandara Stansted, London, Inggris. Pesawat dijuluki ‘pentaton terbang’ ini memiliki lounge hiburan dan belajar, ruang makan khusus, kamar tidur suite dengan TV 42 inci, ruang ganti, dan kamar mandi bergaya hotel yang dilengkapi shower.

Jet ini dikembangkan sejak tahun 2009 dan diresmikan pada konvensi dan pameran penerbangan bisnis Eropa tahun 2016 di Jenewa, Swiss. Pembelinya adalah seorang klien dari Asia yang tidak mau diungkapkan jati dirinya. Pesawat ini memiliki jarak tempu 9.800 mil laut dan dapat terbang lebih dari 17 jam tanpa henti.

Pesawat Boeing 787 Dreamliner direnovasi dari pesawat komersial yang biasa mengangkut 240 sampai 335 penumpang. Tapi, yang satu ini diubah menjadi jet pribadi yang hanya mengangkut paling banyak 40 penumpang. Dilengkapi dengan berbagai peralatan mencukupi sehingga menyerupai hotel terbang.

Menurut laporan The Sun, Jumat (5/5/2017), pesawat ini dikembangkan Kestrel Aviation Management, Boeing Business Jet (BBJ). Bagi yang beruntung diundang menikmati pesawat ini, dipastikan akan merasakan pengalaman penerbangan jauh paling istimewa dari yang ditawarkan penerbangan Boeing biasa.

Interiornya dikembangkan spesialis desain kapal pesiar dan pesawat terbang Pierrejean. Pesawat dilengkapi dengan langit-langit berkubah tinggi, lantai kayu keras, pintu kayu pahatan. dan karpet buatan tangan.

Penumpang dapat mengendalikan pencahayaan, layar TV, tirai jendela, dan meminta bantuan dari pramugari cukup menggunakan panggilan atau percakapan dari tablet.

Untuk merangsang indra penumpang, desainer membuat sistem sirkulasi khusus sehingga bau dan rasa di sistem distribusi dan penyaringan udara pesawat terasa nyaman. Di dalam ruangan udara terasa lebih lembut dan mewah. (ar)

Share :