5 Kabupaten Ikuti Turnamen Sepakbola Chandra Cup

Share :

ragamlampung.com,Tubaba – Dalam rangka memperingati HUT pemekaran Tiyuh Candra kencana, Pemerintah Tiyuh (Desa) Candra Kencana, Kecamatan Tulangbawang tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat, menggelar Open Tournamen Sepakbola “Candra CUP”.

Dikatakan M.Syaifulloh kepala Tiyuh Candra Kencana kegiatan tersebut selain menjalin silahturahmi antara club persepakbolaan yang ada di Kabupaten Tulangbawang Barat dan kabupaten tetangga, juga kegiatan itu dalam rangka HUT pemekaran tiyuh yang dipimpinnya.

“Hari ini pembukaan tournamen Candra CUP,  tournamen ini berjalan selama 52 hari,” kata Syaifulloh, Minggu (27/1/2019).

Lebih jauh Ia menjelaskan, dalam kegiatan Tournamen Sepakbola Candra CUP itu tidak hanya diikuti dari dalam kabupaten Tulangbawang Barat saja, namun ada 5 kabupaten yang ikut berkompetisi.

“Diikuti 52 kesebelasan dari 5 kabupaten yakni Tubaba, Tuba, Lampung Tengah, Lampung Utara dan Waykanan,” jelasnya.

Syaifulloh berharap, kompetisi ajang tournamen persepakbolaan yang akan berlangsung ini dapat berjalan dengan lancar sehingga terjalinnya silahturahmi tetap terjaga dengan baik.

“Saya minta bisa berjalan dengan apa yang diharapkan, untuk para pemain agar tetap menjaga kesolitan bersama,” pintanya.

“Sebanyak 52 kesebelasan akan berlangsung selama 52 hari dengan sistem gugur, nantinya para pemenang akan merebut uang tunai jutaan rupiah,” imbuhnya.(re/dr)

Share :