Lewat Jalur Perseorangan, Syarnubi-Solihah Daftar Pilkada Tuba

Share :

foto syarnubi tulangbawang
ragamlampung.com — Pasangan bakal calon (bacalon) Bupati dan Wakil Bupati Tulangbawang dari jalur perseorangan (independen), Syarnubi dan Solihah resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum setempat.

Keduanya berniat maju dalam pemilihan kepala daerah Tuba tahun depan. Merka mendatangi kantor KPU, Rabu (10/8/2016), pukul 14.30 WIB.

Syarnubi merupakan politisi Partai Golkar, sedangkan Solihah kini menjabat Ketua Muslimat NU Tulangbawang,
Partai Golkar sendiri mendukung pasangan petahana Bupati Tuba Hanan A Rozak dan Heri Wardoyo. Sedangkan Solihah pernah mencalonkan diri pada pilkada Tuba tahun 2013 sebagai wakil bupati. Ia berpasangan dengan Ismed Roni, tapi kalah dari pasangan Hanan A Rozak-Heri Wardoyo.

Mereka datang ke KPU untuk mendaftar pencalonannya dengan mengendarai mobil Toyota Fortuner abu-abu metalik BE-27-MS. Keduanya dikawal puluhan tim sukses dan partisipan dengan mengendari enam mobil minibus pribadi.

Syarnubi yang juga anggota DPRD Tuba, optimistis bisa meraih kemenangan dengan perjuangan tim sukses, simpatisan, dan seluruh lapisan masyarakat. “Kami membawa sebanyak 31.333 dukungan KTP. Nanti langsung diverifikasi KPU Tulangbawang,” kata dia.

Ketua KPU Tulangbawang Reka Punnata mengatakan pihaknya telah menerima pendaftaran Syarnubi dan Solilah. Pihaknya langsung melakukan verifikasi jumlah dukungan. Dan hasilnya mengalami penurunan sejumlah 44 KTP dukungan.

“Setelah dilakukan verifikasi ada pengurangan dukungan KTP yang diserahkan, yakni dari 31.377 menjadi 31.333 KTP,” kata Reka.

Langkah selanjutnya KPU akan melakukan verifikasi administarsi dan verifikasi faktual di 15 kecamatan, yang menjadi penyebaran KTP dukungan. (ar)

Share :