Bandarlampung hanya Punya Enam Unit Mobil Damkar

Share :

ragamlampung.com -– Badan Pengangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandarlampung saat ini hanya memiliki enam unit mobil pemadam kebakaran (damkar), dan itu pun produksi tahun 1992. Padahal, kejadian kebakaran di daerah itu tinggi dan kompleksitas kian meningkat dari tahun ke tahun.

Kepala BPBD Bandarlampung Eddy Hariyanto mengatakan, karena masalah itu, selama ini pihaknya mengandalkan bantuan dari dinas lain, seperti Badan Pengelolaan lingkungan Hidup (BPlH).

’Kalau ada peristiwa kebakaran besar, kami minta bantuan mobil yang dipakai untuk menyiram tanaman. Kalau peristiwa kebakaran di gedung tinggi minta bantuan mobil pemasang lampu,” kata dia, Senin (23/1/2017).

Pemerintah Kota Bandarlampung saat ini belum mampu menambah armada mobil damkar karena keterbatasan anggaran. Apalagi harga mobil damkar sangat mahal, yakni harga satu unitnya mencapai Rp1,6 miliar.

Untuk mengatasi masalah itu, kata dia, pihaknya meminta bantuan kepada Kementerian Dalam Negeri dan Badan Penanggulangan Bencana Nasional. (ar)

Share :