ragamlampung.com — Tiga nama yang diajukan Bupati Lampung Utara, bakal mengikuti uji kepatutan dan kelayakan untuk menduduki Sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. Kursi itu kosong karena pejabat sebelumnya meninggal dunia.
“Tapi, berkasnya belum lengkap semua, kalau sudah oke segera kita laksanakan fit and proper test,” kata Ketua KPU Lampung Utara Marthon, Senin (30/1/2017).
Nama calon yang diajukan tersebut adalah Plt Sekretaris KPU saat ini, Horizon. Kemudian Kabid Investasi Aset Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset (BPKA), Gunaido Uthama, dan Kabid Perizinan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Perdana.
Setelah tes itu, kata Marthon, KPU segera menggelar rapat pleno untuk menetapkan satu nama yang dianggap paling kompeten untuk diusulkan ke KPU pusat melalui KPU Lampung, untuk dijadikan pejabat definitif.
Ia mengatakan, penetapan sekretaris KPU definitif sudah mendesak karena berbagai persiapan pemilihan kepala daerah di Lampung Utara segera dimulai pada medio Mei atau Juni 2017.
“Sekretaris penting karena Kuasa Pengguna Anggaran KPU dan motor penggerak kesekretariatan,” katanya.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Lampung Utara Iwan Setiawan mengatakan, nama yang direkomendasikan tersebut dianggap paling layak baik dari segi administrasi dan pengalaman kerja.
Mereka, kata dia, diajukan setelah melalui penilaian Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan. (ar)
Leave a Reply