Warga Tidak Lagi Khawatir Hadapi Pilkada

perdamaian calon pilkada mesuji, disaksikan kapolda lampung danrem gatam, dan pejabat lainnya, sabtu (28/1/2017).
Share :

ragamlampung.com — Warga menyambut antusias perdamaian calon Bupati Mesuji Khamami dan calon Wakil Bupati Mesuji Adam Ishak. Kedua calon dari lain pasangan itu berseteru di luar konteks pemilihan kepala daerah yang akan diselenggarakan Februari nanti.

Keduanya telah ditetapkan sebagai tersangka. Khamami dalam dugaan pelanggaran kampanye, sedangkan Adam, tersangka penganiayaan terhadap Khamami. Namun, keduanya meneken perdamaian akhir pekan lalu, salah satunya berkomitmen menciptakan pilkada damai di Mesuji.

Gatot (45), warga Brabasan, Senin (30/1/2017), mengatakan, perdamaian kedua calon itu membuat masyarakat tidak lagi was-was menghadapi situasi pilkada.

“Terus terang situasi kemarin bikin kami takut, ,tapi dengan kesepakatan ini kami lega dan optimistis pilkada dapat berlangsung aman. Karena ada jaminan dari kedua tokoh yang bertikai dan juga calon yang akan berkompetisi di pilkada,” katanya.

Hal senada dikemukakan sejumlah warga lainnya di beberapa desa. Mereka umumnya berharap tidak ada lagi gesekan dari calon atau elit politik. Warga ingin mendapatkan pemilihan pemimpinnya secara damai dan berkualitas. (gst)

Share :