ragamlampung.com – Puskesmas Kotabumi II dua bulan berturut-turut berada di Zona Aman dan menjadi satu-satunya dari 27 Puskesmas yang mendapat reward dari BPJS dan Dinas Kesehatan.
Hal ini terungkap dalam pertemuan Monev KBKP BPJS bulan Januari dan Februari 2017 di Gedung Korpri, Selasa (07/03/2017)
“Alhamdulillah hingga di akhir acara mendapat nilai tertinggi Pretest dan Postest tentang pemahaman program KBKP,” kata dr Yoane, kepala Puskesmas II, dikutip dari laman Facebook Puskesmas II.
Dr Yoane juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada tim puskesmas II yang sudah bekerja keras demi kemajuan Puskesmas II.
“Saya sampaikan ucapan terima kasih untuk Super Tim Puskesmas Kotabumi II, juga Tim P Care serta Tim Pendaftaran. Ini berkat komitmen kita bersama. Semoga menjadi motivasi untuk dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi,” paparnya. (dr)
Leave a Reply