ragamlampung.com — Inspektur Inspektorat Provinsi Lampung Syaiful Dermawan memastikan diri mengikuti tahapan pemilihan kepala daerah Lampung Utara. Kepastian itu setelah ia mengembalikan berkas pendaftaran ke sekretariat DPC PDIP setempat, Kamis (8/6/2017).
Sekretaris tim penjaringan DPC PDIP Lia Marfina, mengatakan, pendaftar lainnya yang sudah mengembalikan berkas adalah Muhlizar. Dengan demikian ada 7 kandidat mengikuti penjaringan di partai itu.
Sebanyak 4 nama posisi bakal calon bupati, dan 3 posisi bakal calon wakil bupati. Balonbup terdiri Aprozi Alam, Zainal Abidin, Nerozely Agung Putra Kunang, dan Syaiful Dermawan. Balonwabup M. Yusrizal, Yose Rizal, dan Muhlizar.
Tim, kata dia, selanjutnya memverifikasi faktual dan interview tapi, pelaksanaannya masih harus dibahas dulu. (ar)