Kapolres Metro Pimpin Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-73

Share :

Metro RL..Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kota Metro AKBP Ganda M.H Saragih, S.IK menggelar upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-73 yang berlangsung di Lapangan Samber Kota Metro Rabu (10/07/2019).

Upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-73 yang diperingati setiap tanggal 1 Juli 2019 ini, yang bertemakan “Dengan Semangat Promoter Pengabdian Polri Untuk Masyarakat Bangsa dan Negara” dihadiri oleh Wakil Walikota Metro, Ketua DPRD, Ketua Pengadilan Agama, Ketua Pengadilan Negeri dan Kasdim Kota Metro yang mewakili Dandim Lampung Tengah. Peserta upacara terdiri dari anggota TNI AD, Satuan Polisi Pamong Praja (Pol Pp), Dinas Perhubungan, Anggota Brimob, dan Anggota Pramuka .

Dalam sambutannya, Kapolres Kota Metro menyampaikan terima kasih atas apresiasi seluruh personil Polri yang telah mengabdikan diri kepada pemerintah dan sebagai mitra kerja.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kota Metro khususnya yang telah mendukung kita dalam menjaga keamanan untuk mewujudkan Kota Metro menjadi kota yang lebih baik lagi, baik untuk masyarakat Kota Metro ataupun para pendatang,” ucapnya.

Acara diakhiri dengan pemberian piagam penghargaan kepada sejumlah anggota Polresta Kota Metro, Anggota Bhayangkara, dan Masyarakat Kota Metro atas apresiasi menjaga keamanan di Kota Metro.(EA)

Share :