Zaiful Buka Acara Kreasi Gebyar Anak PAUD

Share :

ragamlampung.com,LAMPUNG TIMUR -Bertempat di Lapangan Desa Sribhawono kecamatan Bandar Sribhawono Kabupaten Lampung Timur, Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari membuka Acara Kreasi Gebyar Anak PAUD Kabupaten Lampung Timur Tahun 2019, Senin (30/09/2019).

Dalam acara yang mengusung tema “Melalui Gebyar Pendidikan Anak Usia Dini Mari Wujudkan Generasi Penerus Bangsa Yang Terampil, Cerdas, dan Berkarakter Menuju Lampung Timur Berjaya” tersebut hadir pula Bunda Paud Kabupaten Lampung Timur, Putri Ernawati Zaiful Bokhari, para kepala OPD Kabupaten Lampung Timur, dan forkopimcam kecamatan Bandar Sribhawono.

Sebagaimana kita ketahui bahwa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan pendidikan moral, dan nilai agama, sosial sekaligus emosional dan kemandirian melalui kegiatan belajar mengajar ditingkat anak usia dini. Program dari pada PAUD saat ini sangat populer di masyarakat sehingga semua dapat mengenal, dan para orang tua kini telah sadar bahwa program PAUD sangat penting bagi anak-anak pra sekolah dengan memberikan rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan baik jasmani, dan rohani agar anak-anak siap untuk memasuki pendidikan lebih lanjut.

Dalam sambutannya, selaku orang nomor satu di Bumei Tuwah Bepadan, Zaiful menyampaikan selamat kepada bunda PAUD kecamatan yang sudah dikukuhkan.

“Selamat kepada bunda PAUD kecamatan yang baru saja dikukuhkan, mudah-mudahan dengan dikukuhkannya bunda PAUD ini, kedepan dapat menambah kreativitas untuk mengajarkan, membimbing, mengarahkan anak-anak kita di masing-masing kecamatan, karena anak-anak ini adalah generasi penerus dan meneruskan keberlangsungan kabupaten Lampung Timur di masa yang akan datang,” paparnya.

Zaiful menyebut Pemerintah kabupaten Lampung Timur akan memberikan support dan dukungan seterusnya kepada paud-paud kita di Lampung Timur.

“Kita sedang melaksanakan undian dalam rangka memberikan spirit atau semangat kepada para guru-guru sehingga mereka nanti bisa melaksanakan study banding untuk melihat paud-paud di luar,” ungkapnya.

Sebelum menutup sambutannya Zaiful berharap dengan digelarnya Festival Gebyar Paud dapat memaksimalkan diri membantu pendidikan dan perkembangan anak-anak usia dini.

“Dengan Festival Gebyar Paud hari ini, diharapkan meningkatkan semangat para pengurus PAUD di kabupaten Lampung Timur agar dapat memaksimalkan diri demi membantu pendidikan dan perkembangan anak-anak kita kedepan,” sebutnya.

“Kepada guru-guru PAUD apabila ada pengaduan, informasi atau aspirasi yang ingin disampaikan kita punya sistem informasi pengaduan masyarakat baik melalui sms, call center atau whatsapp ke 081280171915,” imbuhnya.

Adapun rangkaian dalam acara Gebyar Paud seperti pelantikan bunda PAUD kecamatan se-Kabupaten Lampung Timur, tari bedana massal, pembagian door prize study banding bunda PAUD se-Kabupaten Lampung Timur ke TK Tanggerang, dan pembagian piala partisipasi Gebyar Paud kabupaten Lampung Timur. (imron)

Share :