ragamlampung.com – Proyek Pengerjaan Jalan di Dusun 1 Desa Sukacari, Kecamatan Batanghari Nuban, Kabupaten Lampung Timur tidak memasang plang nama layaknya pekerjaan proyek pada umumnya.
Padahal plang informasi proyek itu bertujuan agar pelaksanaan setiap proyek dapat berjalan dengan transparan. Dimana keterbukaan atau transparansi ini dimulai sejak tender atau lelang proyek dilakukan termasuk tender proyek yang dilakukan di badan publik.
Setiap proyek tanpa papan nama informasi proyek merupakan sebuah pelanggaran karena tidak sesuai dengan amanat Undang – Undang dan Peraturan lainnya.
Kedua peraturan dimaksud yakni Undang – Undang (UU) nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) dan Peraturan Presiden (Perpres) nomor 70 tahun 2012 tentang Perubahan Kedua atas Perpres nomor 54 tahun 2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.
“Pengerjaan jalan sudah berjalan beberapa hari. Kami tidak tahu pengerjaan apa dan nilainya berapa. Harusnya ada informasi melalui plang nama layaknya proyek proyek yang seringkali kami lihat,”kata salah satu warga Sukacari, Sabtu, (15/08/2020).
Dia berharap plang nama segera dipasang biar masyarakat tahu berapa dana dan bahan bahan yang digunakan dalam pengerjaan jalan tersebut.
“Yang akan menggunakan jalan ini kami, sehingga kami perlu memantau spesifikasi dan bahan bahan yang digunakan berdasarkan dana yang dianggarkan,”paparnya.
Dia juga memint aparat hukum turut serta mengawasi pembangunan ini jangan sampai ada penyelewengan.
“Kami minta agar pengerjaan jalan ini berjalan baik dan diawasi aparat sehingga jauh dari penyimpangan penyimpangan yang akhirnya merugikan warga setempat,”pungkasnya.
Bahkan yang lebih mencengangkan, dari informasi warga setempat untuk pembangunan talut yang harus nya dari depan karna melewati dua warung warga akhir nya mereka (kontraktor, red) mengubah spek yang ada.
Itu dikeluhkan oleh warga yang memang sudah menantikan agar talut tersebut melewati depan rumahnya karena akan mengurangi genangan air. Tapi harapan itu pudar karna yang tadinya lewat rumah karna mereka ubah akhirnya talut tersebut tidak didepan rumah. (ro)
Leave a Reply