ragamlampung.com – Nampaknya saat ini Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PR) Mesuji sedang giat-giatnya melaksanakan pembangunan peningkatan ruas badan jalan yang ada di wilayahnya.
Hal itu nampak terlihat saat Kepala Bidang Bina Marga PU-PR Mesuji, Rabu (09/01/2019) sedang memantau proses pekerjaan lean croncrite/cor beton pada ruas badan jalan desa Kebun Dalam menuju ke Desa Kejadian Kecamatan Way Serdang Kabupaten Mesuji.
Dikatakan kepala bidang Bina Marga dinas (PU-PR) Mesuji, Made Luis Ravon di sela sela pemantauan.
“Ya kita sedang memantau berjalannya proses pekerjaan lean croncrite/cor beton pada ruas badan jalan desa Kebun Dalam menuju ke desa Kejadian Kecamatan Wayserdang,”ungkapnya kepada ragamlampung.com saat memantau proses pekerjaan dilapangan.
Diterangkannya, pembangunan Lean croncrite/cor beton pada jalan kabupaten ruas badan Jalan desa Kebun Dalam dan Desa Kejadian, Kecamatan Way Serdang, ini panjangnya sekitar 1.300 Km.
“Ini kita kerjakan secara swakelola,” jelasnya.
Dia juga menerangkan, pembangunan Lean croncrite/cor beton ini dengan ketebalan 15 cm, dan lebar 6 meter, sementara yang baru dikerjakan dengan lebar 3 meter, mengingat ruas badan jalan yang sempit jadi yang dikerjakan sebelahnya dulu karena bergantian.
“Sementara panjang pembangunan Lean croncrite/cor beton yang sudah dikerjakan ada sekitar 700 meteran. Terhitung mulai dari pertigaan jalan Kantor Polsek Way Serdang sampai pertengahan jalan desa Kebun Dalam,” paparnya.
Pembangunan Lean croncrite/cor beton ini anggarannya bersumber dari APBD murni Pemkab Mesuji tahun 2018.
“Pekerjaannya dimulai sejak tanggal 3 Januari 2019 tahun ini, akan kita upayakan secepatnya agar proses pembangunannya cepat selesai,” sebutnya. (san)
Leave a Reply