ragamlampung.com — Komite Eksekutif (Exco) usai menggelar rapat di Solo, Selasa (6/9/2016) malam, memutuskan tujuh klub yang dulu terasingkan akan tampil pada kompetisi Divisi Utama 2017.
Klub tersebut Lampung FC, Arema Indonesia, Persebaya Surabaya, Persewangi Banyuwangi, Persebo Bojonegoro, Persema Malang, dan Persipasi Kota Bekasi.
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menyambut baik keputusan PSSI tersebut, dan berharap PSSI bisa komitmen dengan keputusannya itu.
“Komitmen Exco ini harus benar-benar diwujudkan. Kami wajib mengawal keputusan ini sampai menjadi realistis nanti,” ujar Imam.
PSSI menyatakan segera menindaklanjuti tujuh klub tersebut pada Kongres Luar Biasa (KLB) di Ancol, Jakarta, beberapa waktu lalu. Kini tinggal pengesahan di Kongres PSSI pada 17 Oktober nanti di Makassar. (ar)
Leave a Reply