ragamlampung.com — Wisata untuk orang lanjut usia (lansia) di atas usia 55 tahun kini menjadi tren baru di Indonesia. Indonesia pun membidik wisatawan mancanegara (wisman) lansia dari sejumlah negara, khususnya Australia, Malaysia, dan Singapura.
Saat ini baru enam kota yang siap menerima wisman lansia, yaitu Lampung, Jakarta, Bogor, Bekasi, Bandung, dan Yogyakarta.
Lutfi Kurniawan, Manajer PT. Elmwood, biro tur dan travel khusus Lansia, mengatakan, daerah itu siap karena memiliki senior living. Atau tempat tinggal khusus lansia yang menjadi salah satu persyaratan wisata untuk lansia.
Senior living, terang Lutfi, menawarkan kamar yang lebih dari kamar hotel. “Kamarnya justru didesain seperti kamar VVIP di rumah sakit dengan tombol yang mudah dipencet dari tempat tidur bila ingin memanggil petugas caregiver. Kamar mandinya dibuat berukuran besar dengan lantai yang tak licin. Pokoknya benar-benar aman untuk lansia,” jelas Lutfi.
Selain itu, toilet di tempat-tempat wisata juga harus berupa toilet duduk. “Lansia umumnya sudah menderita sakit lutut, jadi pastikan toilet di tempat wisata di kota tersebut memiliki toilet duduk dan lantai yang tidak licin,” ujar Lutfi. (ar)
Leave a Reply