ragamlampung.com — Provinsi Lampung kembali mendapat jatah bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) dari Kementerian Pekerjan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Bantuan 3.000 unit rumah itu tersebar di sembilan kabupaten di Lampung.
Kepala Dinas Perumahan dan Pengelolaan Sumber Daya Air Lampung Edarwan mengatakan, Senin (23/1/2017), kabupaten yang akan mendapat bantuan itu menyebar di enam Kabupaten Lampung Tengah di Kecamatan Padang Ratu, Gunung Sugih, Trimurejo dan Anak Tuha.
Di Lampung Utara, Kotabumi, Kotabumi Selatan. Abung Surakarta, dan Sungkai Tengah. Di Lampung Barat di Kecamatan Pagar Dewa di tujuh kelurahan. Di Pringsewu tersebar di Kecamatan Pringsewu, Ambarawa.
Sedangkan di Kabupaten Mesuji di Wayserdabg dan Tanjung Raua, sementara di Metro di Kecamatan Metro Utara tersebar di empat kelurahan. (ar)
Leave a Reply