ragamlampung.com — Aprozi Alam, yang berniat mencalonkan diri menjadi Bupati Lampung Utara tahun 2018, kini makin rajin turun ke masyarakat. Ia rutin berkeliling ke berbagai desa dengan mengemas berbagai kegiatan.
Bendahara DPD Partai Golkar Lampung itu sesekali menginap di rumah warga karena ingin tahu kondisi yang dialami mereka.
“Dengan cara ini, saya dapat lebih dekat dengan masyarakat dan menciptakan ikatan tali kekeluargaan. Karena saat malam, orang-orang santai, jadi kita bisa membicarakan apa saja sambil melepas lelah. Jadi, bisa lebih akrab dan mengetahui apa yang dibutuhkan warga,” kata Aprozi, saat mengunjungi salah satu desa di Kecamatan Bunga Mayang, Minggu (12/2/2017).
Erwinsah Joni, tokoh agama Desa Isorejo terkejut dengan kunjungan Aprozi itu, dan tidak menyangka pengusaha sekaligus bakal calon bupati, mau tidur di rumah-rumah warga.
Ia mengapresiasi pendekatan seperti itu karena bisa tahu kehidupan sebenarnya di masyarakat.
“Pak Aprozi itu peduli, sebenarnya sekadar ingin tahu apa yang dibutuhkan masyarakat bisa saja menyuruh orang turun ke desa-desa, tidak harus dia langsung,” katanya. (ar)
Leave a Reply