Dispora Mulai Jaring Calon Paskibraka

ilustrasi
Share :

ragamlampung.com -– Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispora) Lampung Utara mulai menjaring siswa SMA/SMK untuk dijadikan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2017. Tahun lalu ada 200 peserta yang mendaftar, kemungkinan jumlah ini bertambah pada tahun ini.

Kepala Dispora Ilham Akbar melalui Kabid Pemuda dan Olahraga Mas’ud, mengatakan, penjaringan dibuka sejak ‎Senin (10/4) hingga 20 April 2017. Pendaftaran ini untuk para siswa SMA, SMK dan Madrasah Aliyah negeri maupun swasta.

Pihaknya telah mengirimkan surat edaran ke semua sekolah negeri maupun swasta di daerah itu. Seleksi dilakukan Kodim, Polres, dan purna Paskibraka (PPI). “Dispora hanya menyiapkan peserta dan sarana prasara. Panitia seleksi yang akan memutuskan hasil akhir,” katanya, Senin (17/4/2017).

Ia mengatakan, calon Paskibraka yang lulus akan dididik kedisiplinan dengan mengedepankan etika kerapihan dan kebersihan. Mereka juga mengikuti tes bahasa Inggris yang melibatkan Dinas Pendidikan. (ar)

Share :