ragamlampung.com –Pembangunan jalan onderlagh di Kampung Purwa Jaya RK 01, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulangbawang menyisakan banyak pertanyaan warga. Pembangunan sepanjang 9 km itu tanpa plang nama, juga pemasangan batu tidak maksimal karena tidak menggacu teknis pemasangan yang benar dan akan memengaruhi kualitas jalan tersebut.
Pantauan di lapangan, Jumat (28/7/2017), pemasangan batu hanya disusun rengang dengan diameter 10/20 cm dan tertidur. Jika dilakukan pemadatan, ruas yang longgar akan terisi pasir saja.
Masimin, seorang pekerja menggatakan, pemasangan batu sesuai petunjuk konsultan. Dinas Pekerjaan Umum juga turun ke lapangan seminggu dua kali. Ditanya papan proyek, ia menggatakan ada di ujung jalan. Tapi, setelah dicek tidak ada.
Warga setempat berharap pemerintah memantau pekerjaan itu agar hasilnya tidak asal-asalan dan merugikan warga. (ded)
Leave a Reply