Pemda Diminta Antisipasi Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok

ilustrasi
Share :

ragamlampung.com — Pemerintah Kabupaten Tulangbawang diminta mengawasi dan mengantisipasi harga kebutuhan pokok menjelang Idul Adha. Meski tak seperti Ramadhan, Dinas Perdagangan tetap harus turun ke lapangan.

“Biasanya kenaikan harga kebutuhan pokok pada Idul Adha tak bisa dihindarkan. Pemerintah harus mengawasi dan mengantisipasinya,” kata Ketua DPRD Tulangbawang Sopi`i, Selasa (29/8). Upaya antisipasi dan stabilisasi tersebut untuk memastikan kenaikan harga kebutuhan pokok dalam tahap yang wajar.

Upaya yang dapat dilakukan pemerintah dengan memantau dan mengawasi peredaran produk pangan secara berkelanjutan. Tim Satgas Mafia Pangan diminta mengintensifkan pemantauan di lapangan. (ar)

Share :