Jamaah Haji Asal Tulangbawang Menghilang di Mina

ilustrasi
Share :

ragamlampung.com — Seorang jamaah haji asal Kabupaten Tulangbawang menghilang sejak 2 September saat berada di Mina, Arab Saudi, dan hingga kini belum ditemukan. Hadi Sukma Adsani yang berusia 71 tahun, sebelum menghilang meninggalkan pesan ingin naik gunung dan menanam jagung.

Upaya pencarian hingga kini terus dilakukan petugas perlindungan jemaah haji (linjam) dari daerah kerja Mekah. Pencarian sudah dilakukan di semua lokasi hingga ke rumah sakit.

Sejak Senin (25/9/2017) pagi, pencarian ulang dilakukan lagi. Tim Linjam menyisir sejumlah rumah sakit pemerintah dan swasta, kantor polisi, rumah tahanan sampai rumah sakit jiwa, dan perbukitan.

“Saya luruskan bukan hilang tapi belum diketahui keberadaannya. Kalau hilang seperti ditelan bumi, tapi ini belum diketahui keberadaannya,” kata Kadaker Mekah, Nasrullah Jasam, Senin.

Jamaah haji Indonesia yang hilang juga atas nama Atim Arta Ota (62) berasal dari Bogor, Jawa Barat. (ar)

Share :