ragamlampung.com — Kabupaten Lampung Utara memiliki tiga sekolah setingkat SMA baru. Masing-masing SMA Muhamadiyah Boarding School Kecamatan Sungkai Barat, SMA Negeri 1 Kecamatan Bungamayang, dan SMA Negeri 1 Kecamatan Hulu Sungkai.
Ketiga sekolah tersebut diresmikan keberadaannya oleh Wakil Gubernur Lampung Bachtiar Basri, kemarin (23/1/2018).
Peresmian dilakukan secara simbolis di SMK Negeri 2 Kotabumi dibarengi pembukaan lomba LKS, OSN, O2SN, dan FLS2N, serta penyerahan SK guru honorer tingkat SMK dan SMA se-Lampung Utara.
Bachtiar mengatakan, keberadaan ketiga sekolah itu diharapkan dunia pendiikan di Lampung Utara lebih meningkat. Pendidikan saat ini diutamakan terutama pendidikan moral dan kebudayaan. (ar)
Leave a Reply