ragamlampung.com — Jose Mourinho membuat kesepakatan baru dengan Manchester United, Kamis (25/1/2018), yang berarti dia akan berada di klub terkaya di Inggris itu sampai tahun 2020.
Pelatih asa Portugis itu selama menangani MU pada awal musim lalu, tinggal di hotel. Berarti setahun lebih dia tidak tinggal di rumah. Mourinho tampaknya tidak memiliki rencana pindah dan membeli rumah di Manchester.
Ia lebih suka tinggal di Riverside Suite yang menawarkan harga 816 poundsterling atau sekitar Rp15 juta per malam.
Hotel Lowry merupakan hotel berbintang lima, memiliki Riverside Suite di tiap lantai hotel, dan bernuansa apartemen pribadi.
Setiap kamar memiliki tema khusus seputar seni abstrak, mencakup area meja dan sofa, juga dilengkapi dengan teknologi canggih.
Suite seluas 90 meter persegi memiliki segalanya, Mourinho dapat meminta lemari pakaian, kamar mandi suite dengan shower dan bar di kamar.
Suite ber-AC memiliki dua pintu masuk dengan ruang makan yang memiliki cukup ruang untuk menghibur para tamu untuk makan malam dan pertemuan.
Jika ia tidak ingin memasak, dapat menghubungi layanan kamar 24 jam dan selalu tersedia pilihan sarapan ala Inggris sebelum dia berangkat ke tempat latihan.
Keputusan Mourinho tinggal di hotel karena ia tidak akan tinggal lama menangani Manchester United. Tapi, ia rupanya betah hingga mau memperpanjang kontraknya.
Ia tetap tinggal di hotel karena fasilitasnya memungkinkan untuk mencurahkan waktu sebanyak mungkin untuk pekerjaannya. Selain itu, ia sudah punya rumah berikut keluarganya di London. (ar)
Leave a Reply