ragamlampung.com – Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto akan menindak tegas kader yang tidak loyal kepada partai.
“Makanya ini kami evaluasi kader. Kami lakukan evaluasi kepada kader yang tidak maksimum. Kami lakukan perbaikan dengan kaderisasi, memberikan sanksi pada kader yang tidak loyal pada perintah partai,” kata Hasto usai menghadiri rakor DPD PDIP Lampung di Hotel Sheraton Bandarlampung, Selasa (3/7/2018).
Dia menyebut Pilkada ini sebagai momen kaderisasi penguatan partai.
“Kalah menang biasa dalam pemilu. Tapi, kalah secara hormat dan menang adalah cara yang bermartabat. Kami diajarkan menang tidak halalkan segala cara dan tidak money politics itu,” tegasnya.
Diketahui, kehadiran Hasto di Lampung untuk melakukan evaluasi pascapilkada serentak di Provinsi Lampung. Evaluasi dimaksud untuk penguatan struktur partai dalam menghadapi pemilu legilslatif dan presiden 2019.
Menurutnya, tanggal 4 hingga 17 Juli 2018 sudah mulai pendaftaran bakal calon legislatif di KPU. Karenanya perlu dipersiapkan dari proses daftar calon sementara (DCS). (askur)
Leave a Reply