ragamlampung,Batanghari – Ramadhan merupakan salah satu bulan yang paling ditunggu oleh umat muslim di seluruh dunia termasuk Indonesia, tak terkecuali di Lampung umumnya dan khususnya Lampung Timur, memasuki Bulan Suci Ramadhan 1440 H, Kabupaten Lampung Timur Menggelar Festival Kampung Ramadhan yang dipusatkan di Masjid Daruttaubah, Desa Bumimas 42a, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur, Rabu (08/05/2019).
Acara yang menampilkan persembahan rebana dari anak-anak TPA masjid setempat dan penampilan ibu-ibu kosidah dihadiri oleh Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim beserta jajaran, Camat Batanghari, Mursidi serta forkopimcam Kecamatan Batanghari.
Dalam sambutannya, Bupati menyambut baik akan adanya kegiatan Festival Kampung Ramadhan ini.
“Menyambut baik ada kampung ramadhan begini termasuk juga desanya pasti jadi ramai disini karena adanya kampung ramadhan, semoga yang jualan laris dan yang beli dibukakan pintu rezeky nya,” ujar Nunik.
Dilanjutnya lagi Chusnunia, menambahkan bahwa bulan Ramadhan merupakan bulan yang baik untuk mengevaluasi diri serta memperbanyak melakukan hal-hal positif dan berdo’a untuk dipertemukan pada bulan ramadhan berikutnya.
“Ramadhan saat nya kita mengevaluasi, banyak-banyak bertafakkur, berdzikir, dan banyak-banyak mengevaluasi diri kita, Intinya bulan penuh maghfiroh ini kita manfaatkan semaksimal mungkin termasuk berdo’alah sebanyak-banyaknya mohon kepada Allah kita bisa menjalankan Ramadhan ini dengan maksimal dan dipertemukan dengan bulan ramadhan-ramadhan selanjutnya,” ucap Nunik.
Usai menghadiri acara Festival Kampung Ramadhan, wanita yang kerap disapa Mbak Nunik ini langsung menghadiri kegiatan selanjutnya yakni Silaturahim Ramadhan yang digelar di Masjid Al Huda yang berada di Desa Rejo Agung, Kecamatan Batanghari.
Senada dengan apa yang di sampaikan sebelum nya, Nunik berharap bahwa di bulan ramadhan ini seluruh masyarakat dapat menjalankannya dengan sebaik-baiknya, bukan hanya sekedar menahan lapar dan dahaga saja tetapi juga dapat memaknainya secara batin.
“Semoga kita menjalankan ibadah bulan suci ramadhan ini bukan sekedar fisik, nahan lapar dan haus ataupun tarawih saja, tetapi lebih dari itu kita dapat memaknai sampai kedalam secara batinnya dan mentalnya kita juga ber-ramadhan,” paparnya.
“Semoga siapapun kita yang hidup diberikan kesempatan bernafas dibulan ramadhan kita jalani ibadah kita dengan lahir dan batin, bersama kita mohonkan juga keberkahan untuk Lampung Timur, semuanya yang ada di Lampung Timur semoga dialirkan kesejukan, keikhlasan, dan berhenti mendzolimi sesama, terbuka, dan terus terpanggil oleh Allah untuk saling membantu sesama,” imbuhnya.
Pada acara Silaturahmi Ramadhan ini, dilakukan pula penyerahan bantuan berupa ambal sholat dan Al-Qur’an kepada sejumlah Masjid dan Desa di Kecamatan Batanghari, Lampung Timur. (ema)
Leave a Reply