Kabupaten di Lampung Hujan Lebat Disertai Angin Kencang

ilustrasi
Share :

ragamlampung.com — Sejumlah kabupaten di Lampung diprediksi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang, mulai Selasa hingga Rabu (3/5/2017) pagi. Potensi cuaca itu diperkirakan terjadi di Kabupaten Lampung Barat, Pesisir Barat, Tanggamus, Way Kanan, Lampung Tengah, Lampung Timur dan Kota Metro pada sore dan malam hari.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), disampaikan petugas Forecaster on Duty Stasiun Meteorologi Radin Inten II di Branti, mengatakan, Selasa (2/5/2017), jika terjadi perubahan cuaca yang signifikan, akan diperbarui dan diinformasikan melalui peringatan dini cuaca ekstrem dan media sosial.

Dilaporkan BMKG, siang hari diprakirakan hujan ringan-lebat di Kota Bandarlampung, Kabupaten Lampung Selatan, Pesawaran, Tanggamus, Pringsewu, Lampung Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat, Lampung Tengah, Lampung Timur, Kota Metro dan Kabupaten Pesisir Barat.

Malam hari diprakirakan hujan ringan-lebat di Kota Bandarlampung, Kabupaten Lampung Selatan, Pesawaran, Tanggamus, Pringsewu, Lampung Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat, Lampung Tengah, Lampung Timur, Kota Metro, dan Kabupaten Pesisir Barat. Dini hari diprakirakan berawan. (ar)

Share :