Penerangan Lampu Trimukti Jaya Belum Direalisasikan

Share :

Padahal Sudah Dianggarkan Tahun 2018

ragamlampung.com – Entah apa penyebabnya, dana desa tahun 2018 yang diperuntukan untuk penerangan jalan di Kampung Trimukti Jaya belum direalisasikan.

Akibatnya, jalan Kampung Trimukti jaya dimalam hari menjadi gelap dan rawan.
Padahal, lokasi tersebut termasuk daerah paling parah lubang serta jalan bergelombang mengakibatkan rawan kecelakaan.

Pantauan di lapangan pada malam hari, memang lokasi itu kurang penerangan. Sehingga, pengendara harus ekstra hati-hati.

Dari kampung Trimukti jaya menuju Kampung Trimulya Jaya dan Kecamatan Gedung Aji, banyak tikungan tajam dan tanjakan yang minim penerangan. Selain itu, jurang-jurang menganga tidak kelihatan pada malam hari.

Lokasi tersebut berjarak 1 Km dari Balai kampung. Tentu, banyak orang-orang yang melintas dari kampung Trimukti jaya menuju kampung kampung mereka.

Menurut salah satu warga Trimukti jaya, korban sudah sering berjatuhan di lokasi. Selain mimimnya penerangan, jalan juga kerap dipenuhi tikungan dan tanjakan.

“Kalau di tempat ini dari dulu memang sudah sering terrjadi kecelakaan. Selain minimnya penerangan, jalan juga tanjakan,” sebut S, salah satu warga setempat.

S mengatakan, belakangan volume kendaraan yang melintas di lokasi tersebut kian bertambah. Apalagi jalan tersebut jalan paling cepat menuju kampung Trimulya Jaya dan Kecamatan Gedung Aji .

Ditambahkannya, ditahun 2018 lalu padahal kepala kampung sudah menganggarkan lampu penerangan menggunakan dana desa akan tetapi hingga saat ini belum terealisasi.

“Pertanyaan warga kenapa belum direalisasikan. Besar harapan kami pemerintah daerah memperbaiki jalan tersebut dan di didukung Infrastruktur jalan yang baik serta lampu penerangan,” paparnya.

Menurutnya, minimnya penerangan akan menjadi bulan-bulanan bagi pengendara. Lobang-lobang di jalanan tanjakan kurang jelas pada malam hari.

“Infrastruktur jalan belum mendukung kehadiran dana desa. Sebaiknya Pemerintah daerah kabupaten Tulang Bawang memperhatikan keadaan ini. Jangan sampai memakan korban dulu baru diperbaiki,” pungkasnya.(san)

Share :