GMPN Lampung Ajak Pemerintah dan Caleg buat Program Pro Rakyat

Share :

ragamlampung.com,Metro – Gerakan Muda Peduli Nusantara (GMPN) Provinsi Lampung mengajak masyarakat khususnya pemuda Lampung untuk menyampaikan aspirasi kepada pemerintah, calon legislatif, dan calon anggota DPD agar membuat program yang pro rakyat yang berlangsung di aula KNPI Kota Metro, Kamis (24/01/19).

Acara ini merupakan diskusi publik yang bertemakan “Mendukung Kebijakan Pemerintah Yang Berpihak Kepada Rakyat”.

“Sekarang inilah momennya mendekati pemilu serentak, Kita harus sampaikan aspirasi, agar ketika mereka terpilih nanti bisa memperjuangkan program-program yang memang pro rakyat,” kata Pjs GMPN Lampung Desi Rachmawati mewakili Ketua GMPN dr. Jihan Nurlela,

Menurut dia, masyarakat Lampung harus cerdas dalam memilih calon. Jangan sampai, hanya ketika diberikan uang atau bingkisan calon tersebut dipilih.

“Kita harus memilih pemimpin yang benar-benar layak untuk dipilih dan memang berjuang untuk rakyat. Karena mindset masyarakat kalau yang ngasih uang ya dipilih,” katanya.

Dijelaskanya, GMPN sangat mendukung program pemerintah yang memang berpihak kepada rakyat. Ia menilai, saat ini program Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung sudah pro rakyat.

“Kalau saat ini alhamdulillah ya sudah pro rakyat salah satunya infrastruktur sudah bagus. Memang masih belum menjangkau semua wilayah, tapikan memang butuh proses,” jelasnya.

Sementara itu Kepala Bidang Komunikasi Yudha Yunianto berharap sebagai rakyat penerus bangsa juga harus bijak dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat terutama informasi hoax, dimana hoax sendiri memiliki arti informasi yang sesungguhnya tidak benar, tetapi dibuat seolah-olah benar adanya,
yang dampaknya dapat membuat kegaduhan, kebencian dan permasalahan.

“Hal ini yg harus kita hindari sebelum memberikan informasi dengan mengecek suatu berita sebelum informasi itu di turunkan kepada masyarakat, dimana saat ini sudah ada undang-undang ITE yang mengatur tentang hoax,” ujarnya.

“Sebagai penerus bangsa saya berharap peserta yang hadir bisa bijak dalam menyebarkan atau memberikan informasi,” imbuhnya

Asisten I Pemkot Metro Ridwan mewakili Wali Kota Metro Achmad Pairin mengaku Pemerintah Kota Metro memperjuangkan program-program yang pro rakyat.

“Karena dalam perencanaan pemerintah berbasis aspirasi masyarakat dalam pembangunan yang mengacu pada visi Kota Metro,” tutur Ridwan.

Dilanjutkannya, sebagai contoh ialah penyediaan infrastruktur perkotaan, khususnya dalam perbaikan jalan-jalan yang ada di Kota Metro rata-rata sudah beraspal semua, dimana nantinya semua jalan yang ada di metro akan dihitamkan semua.

“Tentu kegiatan ini merupakan salah satu yang ada di kota metro sebagai bentuk peduli pemerintah terhadap rakyat dengan memastikan jalan-jalan yang ada di kota metro aspal secara meratya,” paparnya.(*)

Share :