DPD KAI Lampung Siap Gelar Pendidikan dan Ujian Calon Advokat Baru

Share :

Pendaftaran Dibuka 1 Maret – 21 April 2017

ragamlampung.com –  Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kongres Advokat Indonesia (KAI) Provinsi Lampung bekerjasama dengan S2 Pasca Sarjana Fakultas Hukum Universitas Lampung siap menggelar Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) dan Ujian Kompetensi Dasar Profesi Advokat (UKDPA).

Ketua DPD KAI Lampung Desi Eliyana,SH MH mengatakan  pembukaan pendaftaran pendidikan kompetensi profesi advokat hingga bulan April 2017.

“Tepatnya telah dibuka sejak 1 Maret hingga 21 April 2017 mendatang. Senin hingga Sabtu pukul 10.00- 16.00,” kata Desi didampingi sekretaris KAI Lampung Andrian SH.,kepada ragamlampung.com, Jumat (10/03/2017).

Desi Eliyana juga menyebut minat menjadi advokat masih tinggi di Lampung.

“Terutama lulusan baru atau fresh graduate dari berbagai fakultas hukum. Kebutuhan advokat juga masih banyak mengingat makin meningkatnya kasus hukum di Lampung,” kata Desi Eliyana.

Desi menerangkan, ada dua wadah para advokat yang diberi kewenangan menggelar pendidikan calon advokat, yakni KAI dan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI).

Pendidikan serupa, kata Desi, pernah dilakukan pada 8 Januari 2016 dengan jumlah 36 peserta. Saat ini, KAI memiliki 90 anggota yang tersebar di seluruh Lampung.

Persyaratan pendaftaran antara lain :

WNI

Sarjana Hukum

Fotocopy KTP

Fotocopy Ijazah S1 Hukum (Legalisir Asli)

Fasfoto 3X4 Background Merah (2 Lembar)

Contact Person melalui

Andrias SH.  : 082178500299

Subkhan SH. : 082179964542

Registrasi pendaftaran :

Sekretariat : Jl.Onta No 17 Kedaton Bandar Lampung.

Email : sekretariat_kailampung@yahoo.com (dr)

Share :