Areal Tanam Tebu Pabrik Gula Lampung Diperluas

ilustrasi
Share :
ilustrasi
ilustrasi

ragamlampungcom – Kementerian Pertanian berencana memperluas areal tanam tebu di pabrik gula yang sudah ada di Lampung, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Khusus di pulau Jawa menggandeng Perum Perhutani.

“Kami ada program yang selesai pada empat hingga lima tahun ke depan, yakni perluasan lahan 380 ribu hektare lahan tebu,” kata Menteri Pertanian Amran Sulaiman, di Jakarta, Selasa (20/9/2016).

Langkah ini, katanya, untuk meminimalisir dampak fenomena alam La Nina yang akan memengaruhi produksi gula nasional. Hingga kini produksi gula berasal dari tebu yang menghasilkan rendemen. Saat La Nina datang, rendemen tebu biasanya akan menurun.

Turunnya rendemen tebu akan memengaruhi produksi gula secara signifikan. Tahun lalu, produksi gula mencapai 2,5 juta ton, sedangkan tahun ini diprediksi sebesar 2,2 juta ton.

Kata Amran, penurunan produksi memang kerap terjadi saat fenomena La Nina datang. La Nina merupakan fenomena mendinginnya suhu muka laut di Samudera Pasifik area khatulistiwa, yang mendorong bertambahnya suplai uap air bagi Indonesia. Curah hujan pun akan cenderung meningkat. (ar)

Share :