ragamlampung.com — Perusahaan dari Jepang, Fujitrans Corporation, sedang menjajaki pendirian industri galangan kapal, kawasan recycle kapal, industri terkait kapal lainnya, dan perusahaan logistik di Kawasan Industri Maritim (KIM) di Kabupaten Tanggamus.
Minat tersebut dikemukakan President Fujitrans Corporation Tatsuo Keii saat pertemuan dengan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, di Tokyo, Senin (16/10) malam waktu setempat.
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto bersama rombongan berkunjung ke President Fujitrans Corporation Tatsuo Keii beserta jajaran direksinya. Kedua belah pihak membahas pengembangan kawasan industri maritim, industri galangan kapal, dan efisiensi sistem logistik.
“Saat ini, Pemerintah Indonesia mendorong percepatan pembangunan kawasan industri maritim (KIM) terintegrasi, yaitu Repindo International Maritime Industrial Park di Tanggamus, Teluk Semangka, Lampung,” kata Menteri Airlangga, melalui keterangan tertulis, yang diterima Selasa (17/10/2017).
Airlangga mengatakan, pembangunan KIM akan menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia. Pihaknya berharap Fujitrans Corporation sebagai salah satu investor di KIM Tenggamus segera merealisasikan penanaman modalnya.
“Mereka ingin membangun industri galangan kapal, kawasan recycle kapal, industri terkait kapal lainnya, serta perusahaan logistik di KIM Tanggamus,” katanya.
KIM Tanggamus memiliki luas lahan sekitar 3.500 hektare, dan diproyeksikan tempat produksi kapal terbesar di Asia Tenggara. (ar)
Leave a Reply