ragamlampung.com — Konsorsium PT Bangun Cipta Kontraktor-PT Bangun Tjipta Sarana KSO, dinyatakan pemenang tender proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Bandarlampung. Namun, penentuan diumumkan sekitar akhir bulan Desember 2017, karena masih ada tahapan belum dijalankan seperti masa sanggah.
Jika proyek senilai Rp1,1 tiliun itu selesai bisa menyuplai air bersih bagi 60 ribu sambungan rumah di kota Bandarlampung. Sumber air berasal dari Sungai Way Sekampung. Kapasitas air yang dihasilkan 750 liter/detik.
Tender proyek SPAM Bandarlampung seharusnya dimulai tahun 2016, tapi ditunda karena saat itu tak diminati perusahaan atau konsorsium.
Direktur Pengembangan SPAM Muhammad Sundoro mengatakan, pemenang tender itu menyisihkan konsorsium PT Adaro Indonesia-PT Adhi Karya Tbk.-Suez; Konsorsium Salcon MMCB; Konsorsium PT PP Tbk.-Wabag; dan konsorsium Maynikad-PT Wijaya Karya Tbk.-Hydrochem.
Sundoro mengatakan, jika sudah melewati masa sanggah, pemenang tender menunjuk kontraktor untuk pelaksanaan pekerjaan yang diperkirakan mulai bulan Februari 2018. (ar)
Leave a Reply