ragamlampung.com – Beberapa musik dan judul lagu tertentu ternyata sangat cocok didengarkan saat bercinta. Dan faktanya memang banyak pasangan yang sengaja memutar musik tertentu selama hubungan percintaan berlangsung.
Nuansa romantis yang timbul saat mendengar musik menciptakan suasana lembut di kamar dan membuat hubungan seks menjadi lebih menyenangkan.
Musik membuat orang yang mendengarnya merasa nyaman. Sebuah penelitian pernah dilakukan oleh Univesitas Montreal, dari penelitian tersebut diketahui bahwa terjadi pelepasan dopamin di bagian otak striatum saat mendengarkan musik. Striatum adalah bagian otak yang berhubungan dengan penghargaan, sementara dopamin adalah hormon yang berkaitan dengan perasaan senang atau bahagia.
Perasaan puas dan senang yang timbul saat selesai makan ditimbulkan oleh hormon dopamin, begitu pula saat mencapai orgasme ketika bercinta ditimbulkan oleh dopamin. Dan ternyata, mendengarkan musik yang disenangi juga membuat tubuh memproduksi dopamin dalam jumlah yang besar. Itulah sebabnya mengapa orang merasa nyaman atau adem ketika mendengar lagu yang disukainya.
Penelitian lain dilakukan oleh Dr. Daniel Mullensiefen dari Universitas London. Dr Daniel mengemukakan hasil penelitiannya bahwa musik atau lagu yang didengar akan mempengaruhi perasaan atau kondisi emosi sama kuatnya dengan reaksi yang timbul saat mencium aroma tubuh pasangan.
Musik dan seks seperti sayur dan garam, kekurangan salah satunya membuat rasa jadi hambar. Studi yang dilakukan Dr Daniel bertajuk “Sains dan Musik” dilakukan terhadap 2000 orang di Inggris dengan rentan usia antara 18 sampai 91 tahun. Hasil penelitiannya menghasilkan daftar 20 lagu yang paling sering diputar orang-orang saat bercinta.
Beberapa lagu tersebut mungkin tidak asing lagi bagi anda seperti lagu Dancing Queen yang dinyanyikan Abba pada era tahun 80-an, Moves oleh Maroon 5 dan bahkan lagu Bohemian Rhapsody dari Queen yang menghentak itu turut menjadi salah satu lagu favorit yang diputar orang saat bercinta.
Berikut ini daftar 10 lagu yang sering didengar saat bercinta berdasarkan temuan Dr Daniel:
1. Soundtrack Dirty Dancing
2. Sexual Healing oleh Marvin Gaye
3. Bolero oleh Ravel
4. Take My Breath Away oleh Berlin
5. Semua lagu-lagu Barry White
6. Let’s Get It On oleh Marvin Gaye
7. Unchained Melody oleh Righteous Brothers
8. Soundtrack film Titanic, My Heart Will Go On oleh Celine Dion
9. Je T`aime oleh Serge Gainsbourg
10. I Will Always Love You yang dinyanyikan oleh Whitney Houston
Lagu-lagu cinta klasik disebut sebagai afrodisiak alternatif yang sama baiknya dengan jenis makanan tertentu. Lagu-lagu cinta yang romantis akan mengatur suasana hati menjadi lebih lembut dan sensitif terhadap rangsangan. Tapi meski demikian, selera musik yang berbeda-beda setiap orang akan memberi dampak yang berbeda pula. Bagaimana dengan anda? (dita/tedi/dj)
Leave a Reply