Harus Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum
ragamlampung.com – Pengurus DPD Kongres Advokat Indonesia (KAI) Provinsi Lampung bersilaturahmi dengan Brigjen Pol. (Purn.) Drs. Edward Syah Pernong, S.H., M.H., di Hotel Horison, Selasa malam, (02/02/2021).
Ketua DPD KAI Lampung, Lukman Nur Hakim SH CIL mengatakan, silaturahmi ini dilaksanakan untuk berkoordinasi mengingat Edwarsyah Pernong merupakan keluarga besar DPD KAI Provinsi Lampung.
“Beliau adalah ketua dewan kehormatan KAI Lampung. Selain silaturahmi, kami juga melaporkan kegiatan yang akan dilakukan DPD KAI Lampung mendatang agar dapat berkontribusi positif bagi masyarakat yang membutuhkan jasa hukum,” kata Lukman.
Lukman menyebut, salah satu agenda penting yang dilaporkan yakni pelaksanaan Konferda yang akan dilaksanakan pada tanggal 13 Februari mendatang.
“Kita bersyukur beliau sangat support kegiatan kami,” paparnya.
Sebelum bertemu dengan Edwarsyah Pernong, pengurus DPD KAI Lampung di sambut Ketua Humas Hanggum Jejama Skala Brak AGI UTAMA SE dan Penasehat Humas MD N SJ beserta pengurus laennya di Gedong Dalom Batu Brak, Jalan MH Thamrin No 19A Bandar Lampung.
Sementara, Edwarsyah Pernong dalam arahannya mengatakan akan melibatkan pengurus DPD KAI Lampung dalam kegiatan yang akan berkaitan dengan persoalan hukum termasuk kegiatan Majelis Adat Kerajaan Nusantara (MAKN).
“Silaturahmi dan koordinasi serta kekompakan harus tetap dijaga dan pesan saya agar kegiatan yang dilakukan pengurus DPD KAI Lampung dapat menyesuaikan dengan kondisi Covid 19 yang melanda saat ini,” kata Edwarsyah.
Saibatin Puniakan Dalom Beliau (SPDB) Pangeran Edward Syah Pernong Sultan Sekala Bkhak Yang Dipertuan Ke-23 ini menambahkan agar DPD KAI Lampung dapat berkontribusi membantu masyarakat dalam masalah penegakan hukum serta bersinergi dengan penegak hukum lainnya.
“Bagaimana bisa bersinergi dengan baik dengan aparat penegak hukum sebagai mitra DPD KAI,” sebutnya.
Hadir dalam kegiatan silaturahmi tersebut, Ketua DPD KAI Lampung juga didampingi Sekretaris DPD KAI Lampung Indra Jaya SH CIL, Bendahara Donal Andreas SH serta sejumlah pengurus DPD KAI Lampung. (ijal/putu)
Leave a Reply