ragamlampung.com — Buaya sungai sepanjang hampir 5 meter dengan berat 100 Kg, muncul di Sungai Serdang aliran sungai di Desa Sungai Cambai, Kecamatan Mesuji Timur, Kabupaten Mesuji, Selasa (27/12/2016).
Seorang warga setempat nyaris tewas dimangsa buaya itu, beruntung dia dapat menyelamatkan diri.
Duwing (45), warga setempat mengatakan, buaya itu muncul di siang hari tepat di area Sungai Serdang (ponton). Saat bersamaan seorang warga bernama Kruli sedang di sungai tersebut.
Kruli kaget dan buru-buru berlari mencari pertolongan, namun tak urung kakinya digigit buaya itu meski tidak parah. Warga setelah mendengar kabar itu, ramai-ramai mendatangi sungai dan mencoba menangkapnya menggunakan pancing dengan umpan seekor ayam.
Cara ini berhasil menjerat buaya tersebut, namun tak berapa lama buaya tersebut mati dan akan diawetkan warga setempat.
Warga berharap pemerintah daerah setempat segera mendatangkan pawang buaya untuk menyelidiki apakah masih ada buaya lainnya di aliran Sungai Cambai.
Warga khawatir masih ada kawanan buaya di sungai yang kerap digunakan untuk keperluan sehari-hari itu. (ar)
Leave a Reply