ragamlampung.com — Kecamatan Rawa Jitu Utara, Kabupaten Mesuji, diproyeksikan menjadi lokasi pengembangan Rencana Kawasan Transmigrasi (RKT).
Program tersebut merupakan program Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, untuk percepatan pengembangan wilayah, pertumbuhan ekonomi, dan pemerataan penduduk.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Mesuji, Ripriyanto, mengatakan, Rabu (25/1/2017), pekan lalu pihaknya mempresentasikan draft laporan akhir RKT Rawa Jitu Utara di Jakarta bersama Bappeda Mesuji dan tim ahli dari Universitas Lampung.
“Saat ini prosesnya masih berjalan dan akan disinergikan antara rencana tata ruang wilayah Kabupaten Mesuji dan Provinsi Lampung. Dan terakhir adalah penetapan dari menteri terkait,” katanya.
Ia mengatakan, wilayah itu akan menjadi pusat pengembangan permukiman, pertanian, tanaman pangan, perdagangan, dan kegiatan minapolitan.
Proyeksi tersebut diperkirakan cepat terwujud karena saat ini telah didukung dengan keberadaan dermaga pelabuhan dan pelayaran perintis yang sudah berjalan.
“Melalui penetapan RKT tersebut, nantinya Rawa Jitu Utara mendapat banyak perhatian dari pemerintah pusat melalui penggelontoran dana untuk pembangunan wilayah. Dengan demikian, peningkatan kesejahteraan pendidikan, kesehatan masyarakat di daerah eks transmigrasi dan penduduk asli di wilayah Rawa Jitu Utara segera terwujud,” katanya.
Leave a Reply