ragamlampung.com — Bank Central Asia (BCA) wilayah VI menargetkan Provinsi Lampung merupakan wilayah terakhir sosialisasi amnesti pajak. Sosialisasi rampung akhir bulan Agustus ini, dan setelah ini para nasabah dapat langsung mendeklarasikan harta amnesti pajak.
“Yang pertama kita gelar di Palembang, setelah ini Jambi dan terakhir Lampung,” ujar Kepala BCA Wilayah VI Palembang, Darmawan, kemarin (15/8/2016).
Ada sekitar 450 nasabah yang ikut dalam sosialisasi amnesti pajak yang pertama. Bukan hanya sosialisasi, namun pihak perbankan juga mengajak nasabah atau wajib pajak (WP) menyiapkan instrumennya untuk penempatan dana.
Setiap dana baik dari amnesti pajak maupun dana repatriasi tentu membutuhkan instrumen. Karena itu, BCA sudah menyiapkannya.
“Untuk produk konvensional BCA sudah ada produk tabungan, deposito, maupun giro dengan rate yang sama dengan tabungan biasa. Untuk dana dari luar negeri yang kemungkinan masuk ke pasar modal BCA sudah menyiapkan produk investasi yang kompetitif,” kata dia. (ar)
Leave a Reply