ragamlampung.com — Wakil Bupati Lampung Utara Sri Widodo belum bisa menentukan langkahnya dalam pemilihan kepala daerah setempat tahun depan. Ketua DPD Partai Hanura Lampung itu masih menunggu instruksi dari DPP partai.
Sementara, petahana Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara sudah mencalonkan diri lagi, dan di antaranya mendapat rekomendasi dari sejumlah partai. Agung juga belum memilih pendampingnya sebagai wakil bupati.
“Saya saat ini fokus membesarkan dan memenangkan partai. Untuk pencalonan saya masih menunggu intruksi dari DPP, jika tidak diizinkan maju, saya akan menyiapkan diri maju ke DPR RI,” katanya, dalam acara Rakorcab Hanura, di Bandarlampung, Selasa (15/8/2017).
Widodo mengatakan, partainya sedang mempersiapkan verifikasi Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan hingga kini sudah terbentuk 100 persen DPC dan PAC se-Lampung. Dan, 80 persen di tingkat ranting dan anak ranting.
Selain itu, penjaringan bakal calon legislatif (bacaleg) sejak 10 Agustus 2017 sudah 103 orang mendaftar. Ia mengklaim pendaftar akan terus bertambah, dan banyak tokoh yang menghubunginya berniat bergabung. (ar)
Leave a Reply