Hanya 9 Partai yang Lolos Ambang Batas Parlemen

Share :

Survei Voxpol Center Research and Consulting

ragamlampung.com – Hanya sembilan (9) Partai yang lolos ambang batas parlemen atau parliamentry threshold.

Hal ini berdasarkan hasil Survei Voxpol Center Research and Consulting.

“Voxpol Center Research and Consulting menyelenggarakan Survei Nasional terkait tingkat elektabilitas partai. Dari 16 partai politik yang disurvei, hanya 9 (sembilan) partai politik yang berpotensi lolos dan sukses melampaui ambang batas parlemen 4 persen,” kata Direktur Eksekutif Voxpol, Pangi Syarwi Chaniago, Senin (11/3/2019).

Berikut 9 Partai tersebut :

1. PDIP peroleh elektabilitas 26,5 persen.

2. Partai Gerindra 14,2 persen

3. Partai Golkar 10,6 persen.

4. PKB 8,4 persen.

5. Partai Demokrat 6,7 persen.

6. Partai Nasdem 5,5 persen.

7. PKS 4,9 persen.

8. PAN 4,5 persen.

9. PPP Kemungkinan lolos PT 4,1 persen.

Semnetara ada 7 partai yang tak lolos :

1. Perindo 3,5 persen.

2. Partai Hanura 1,1 persen.

3. PBB 0,8 persen.

4. Partai Berkarya 0,7 persen.

5. PSI 0,5 persen.

6. PKPI 0,4 persen

7. Partai Garuda 0,3 persen.

“Yang belum memutuskan pilihan partai atau undecided voters masih di angka 7,3 persen,” ujarnya.

Sekedar diketahui, survei ini dilakukan pada tanggal 24 Februari 2019-6 Maret 2019 melalui pemilihan responden secara acak atau multistage random sampling. Tingkat kesalahan atau margin of error kurang lebih 2,98 persen dengan melibatkan 1.220 responden di seluruh provinsi di Indonesia dengan tingkat kepercayaan 95 persen.(rls/askur)

Share :