Seratusan Rumah di Tuba Barat Rusak Dihantam Hujan dan Angin Kencang

Share :

Ribuan Pohon juga Tumbang

ragamlampung.com –  Seratusan rumah di Dua Kecamatan yakni Tulangbawang Tengah dan Tumijajar, Kabupaten Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tuba Barat ) jadi rusak parah dihantam hujan deras yang disertai angin kencang dan petir, Senin,(13/03/2017)

Cuaca ekstrim ini juga menyebabkan ribuan pohon besar tumbang. Titik kerusakan cukup parah terjadi di beberapa wilayah Kecamatan Tumijajar.

Pantauan ragamlampung.com, di lokasi pohon-pohon besar tumbang, dan ada yang menimpa rumah warga, dan atap rumah warga juga rusak akibat diterbangkan angin kencang yang diduga puting beliung itu.

Di Kecamatan Tumijajar, titik kerusakan cukup parah ada di Tiyuh Margo Dadi dan Margo Mulyo, meskipun di Tiyuh Murni Jaya juga terdapat pohon tumbang yang menimpa rumah warga.

Informasi yang diperoleh dari Kepala Tiyuh Margo Dadi, Sardiman, hujan disertai angin kencang di tiyuh setempat merusak beberapa rumah warga, belasan pohon tumbang, serta  merusak fasilitas umum, pendidikan, dan tempat usaha.

Di Margo Dadi, rumah yang rusak yakni di RK 2 RT 6 antara lain milik Buyadi (38), Ripto Effendi (35), dan pabrik miliki Iswoyo (37). Kemudian di RK3 RT 7, antara lain rumah Karno Bejo (75), Ponidi (35), Bu Kamsri (50). Sementara rumah Ibu Rantim (45) di RK5 RT 11 tiyuh setempat juga rusak.

Tidak hanya itu, satu unit Mushola juga rusak bagian atapnya, kandang dan dapur beberapa warga juga  terkena angin kencang tersebut.

“Itu data sementara ya mas, karena belum didata semuanya,”ujar Sardiman.

Sementara di SDN 3 Margo Dadi, 2 unit Perumahan Guru rusak cukup berat , atap ruang kelas dan tempat parkir juga beterbangan.

“Alhamdulillah anak-anak masih bisa belajar. Kami pihak sekolah sudah berusaha memperbaiki kerusakan semampunya,”ujar Rosidah, S.Pd, Kepala SDN 3 Margo Dadi.

Di Tiyuh Murni Jaya, Rumah Sriyono (38), warga RK 1 RT 3 ketimpa pohon tumbang yang ada disamping rumah dan kondisi rumah juga rusak cukup parah.

Sementara itu, Didik Subroto, Kepala Tiyuh Margo Mulyo mengungkapkan bahwa di tiyuhnya ada 86 rumah yang rusak, yakni sekitar 71 rumah rusak ringan berupa rusak bagian atap karena angin kencang, sedangkan 15 rumah mengalami rusak sedang karena tertimpa pohon. Rumah para warga ini tersebar disetiap suku (RK). Selain itu, ada juga kerugian tanam tumbuh berupa kebun karet yang menyebar dibeberapa titik dan jika dijumlahkan sekitar 2 hektar.

“Kejadian pas Maghrib sekitar  pukul 18.15 WIB. Kondisinya hujan deras, angin kencang, dan petir,”terangnya.

Menurutnya, kerusakan yang terjadi merata dari suku 1 sampai suku 7, tapi paling parah suku 1 dan 2. Selain itu, kerusakan juga terjadi pada alat-alat elektornik karena terkena air hujan, sebab atap rumah terbuka karena angin.

“Kerusakan sudah kami data, dan kami laporkan kepada Pemkab Tubaba. Dari tadi malam BPBD dan Pak Camat sudah terjun kelokasi. Kita berharap ada bantuan dari pemerintah,”pintanya. (dr)

Share :