DPRD Metro Sidang Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI

Share :

ragamlampung.com,Metro – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro menggelar Sidang Paripurna Istimewa dalam agenda Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia, dalam Rangka Peringatan HUT RI ke-74 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2019, yang berlangsung di Ruang Sidang DPRD Kota Metro, Jumat (16/08/2019).

Sidang Paripurna DPRD ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Metro Anna Morinda, didampingi Wakil Ketua Fahmi Anwar, dan Nuraida, serta dihadiri Walikota Metro Achmad Pairin, Wakil Walikota Metro Djohan, Anggota Forkopimda Kota Metro, Sekretaris Daerah Kota Metro, Asisten Kota Metro, Kepala Dinas Kota Metro, Pimpinan Instansi Vertikal, Camat Kota Metro, Lurah Kota Metro, Pimpinan Perguruan Tinggi, Wakil Cabang Gerakan Pramuka, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pimpinan Partai Politik, Organisasi Masyarakat, serta Pimpinan Organisasi Perempuan se-Kota Metro.

Rapat yang menyaksikan pidato Kepala Negara RI Joko Widodo, yang mengatakan bahwa Indonesia adalah seluruh pelosok tanah air dari Sabang sampai Merauke. Maka itulah pembangunan yang kita lakukan harus dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat di seluruh pelosok Nusantara.

“Keberhasilan Indonesia bukan hanya hasil upaya Wakil Presiden, Lembaga Eksekutif, Lembaga Legislatif tetapi keberhasilan Indonesia ini juga karya para Pemimpin Agama, Budayawan, Pendidik, pelaku usaha, petani, nelayan, dan UMKM. Jika kita sepakat dan satu visi Indonesia maju, kita mampu melakukan lompatan kemajuan, lompatan untuk mendahului kemajuan bangsa lain,” ujar Joko Widodo.

Presiden RI yang ke-7 ini mengajak semua warga untuk optimis dan bekerja keras, karena persaingan semakin tajam antar negara untuk saling berebut prestasi dan teknologi guna membawa kemajuan bagi negaranya.

“Dalam bidang pertahanan dan keamanan, kita juga harus siap menghadapi radikalisme, terorisme dan ancaman kejahatan lainnya baik dari dalam maupun dari luar yang dapat mengancam persatuan dan kesatuan bangsa kita. Saya juga memohon izin kepada seluruh rakyat Indonesia untuk memindahkan Ibukota negara ke pulau Kalimantan,” ungkapnya.

Diakhir rapat paripurna Ketua DPRD Kota Metro Anna Morinda, menyampaikan agar kita bersama-sama dapat menjaga Kota Metro sehingga terhindar dari hal-hal yang terkait dengan radikalisme, terorisme, dan ideologi-ideologi yang menyimpang dari ideologi kita sebagai bangsa Indonesia yaitu pancasila.(EA/adv)

Share :