ragamlampung.com – Mantan Wakil Gubernur Lampung, Bachtiar Basri turun gunung mengampanyekan pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam berbagai momen.
”Siap memenangkan Pak Prabowo?” tanya pria yang akrab disapa Om Bach kepada peserta yang hadir dalam kampanye beberapa hari yang lalu.
“Siap” pekik ribuan peserta.
Om Bach pun menjelaskan alasan berdasarkan data dan juga penjelasan rasional kenapa suara Prabowo-Gibran hampir menyentuh 50% di berbagai lembaga survei.
“Pertama, modal suara Prabowo untuk Pemilu 2024 adalah suara pemilih 2014 dan 2019, di mana, selisih suara dengan Jokowi tidak banyak,” ucap Om Bach
Kedua, lanjut dia, modal suara pendukung bertambah, karena suara pendukung Joko Widodo (Jokowi) beralih mendukung Prabowo.
Pilihan mendukung Prabowo-Gibran juga diambil berdasarkan faktor kondisi bangsa dan negara saat sekarang dan ke depan.
“Dipertimbangkan dengan matang dan seksama serta memperhatikan tantangan ekonomi, geopolitik dan keamanan global yang semakin tidak menentu. Pak Prabowo adalah sosok yang tepat untuk Indonesia dan kami bertekad memenangkan Pak Prabowo dan mas Gibran 1 putaran,” ujar Om Bach.
Om Bach mengajak agar dapat mensukseskan Pemilu damai di Tahun 2024.
“Sekali lagi terima kasih dan mari kita berkomitmen bersama untuk mensukseskan pemilu yang akan datang. Pemilihan yang kita ingin adalah pemilihan yang sejuk, rukun, penuh kekeluargaan, penuh perdamaian kita akan bertanding dengan gagasan bertanding dengan visi bertanding dengan program,” kata Om Bach.(chandra)
Leave a Reply