Pegawai Pemkab Mesuji Bakal Tinggal di Rumah Susun

rumah susun-ilustrasi
Share :

ragamlampung.com — Kabupaten Mesuji pada tahun ini akan memiliki bangunan rumah susun (rusun) bantuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang di peruntukkan bagi aparat sipil negara (ASN).

Kabag Humas dan Protokol Mesuji, Ronal Nasution, mengatakan, Rabu (1/2/2017), informasi yang ia peroleh dari Kementerian, bantuan itu akan dibangun di komplek perkantoran Pemkab Mesuji, di Desa Wiralaga Mulya, Kecamatan Mesuji.

”Nilai proyek pembangunan senilai Rp20 miliar, dibangun di lahan seluas 70 meter x 17 meter dengan tinggi lima lantai dan terdiri 70 unit,” kata Ronal.

Ia mengatakan, pembangunan diperkirakan dimulai awal Februari 2017 dan ditargetkan selesai November 2017.

“Diharapkan dengan pembangunan rusun itu dapat meningkatkan kinerja ASN, karena lokasinya dekat dengan kantor. Sehingga jarak dan waktu tempuh perjalanan lebih efisien,” kata dia. (gst)

Share :