Ratusan Hektar Padi Puso di Tulangbawang Barat

sawah di tulangbawang barat-ilustrasi
Share :

ragamlampung.com — Ratusan hektar sawah di Tiyuh (Desa) Margo Dadi, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulangbawang Barat puso pada musim tanam padi kedua ini (gadu). Penyebabnya serangan hama tikus dan wereng.

“Total sawah yang ditanami padi pada musim gadu ini sekitar 400 hektare. Sekitar 70 persen gagal panen, menyebar di semua wilayah,” kata Kepala Tiyuh Margo Dadi, Sardiman, Minggu (23/7/2017).

Kebanyakan petani membiarkan areal sawah yang puso tersebut. Sebelumnya, petani melakukan berbagai cara untuk memberantasnya. Mulai penyemprotan insektisida , pengomporan, atau pengasapan dengan belerang, racun tikus pospit, hingga emposan tikus.

Petani juga memasang pagar menggunakan plastik dan jaring untuk mengantisipasi tikus. “Tapi, luar biasa serangannya, petani kewalahan mengendalikannya,” kata dia.

Ia mengatakan, gagal panen bukan kesalahan penanaman, tapi faktor alam sehingga hama merajalela. Kemungkinan besar karena tahun ini tidak ada kemarau, tikus dan hama lainnya berkembang biak terus.

Sardiman menambahkan, rendeng juga termasuk gagal panen, walaupun hanya sekitar 50 persen yang terkena gagal panen. Penyebabnya sama, hama wereng dan tikus ditambah hama potong leher. (ar)

 

Share :