Djohan : Ajarkan Administrasi yang benar kepada Petugas Kelurahan

Share :

ragamlampung.com,Metro – Pemerintah Kota Metro Melakukan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Aula Kelurahan Yosorejo Kecamatan Metro Timur, Jumat (24/01/2020).

Tampak hadir Wakil Walikota Metro, Para Kepala OPD se-Kota Metro, Anggota DPRD Kota Metro, Asisten II Kota Metro, Para Staf Ahli Kota Metro, Tim Teknis, RT/RW Yosorejo, serta tamu undangan.

Hendri Setiawan selaku Lurah Yosorejo menyampaikan luas wilayah Kelurahan Yosorejo 1, 28 Km2 dengan jumlah penduduk sebanyak 6.347 jiwa. Pemasukan Daerah terutama PBB pada Tahun 2019 mencapai 74.46 %.

“Pengajuan pembangunan di Kelurahan Yosorejo tahun 2020 berupa Rehab Gedung Kantor Kelurahan Yosorejo, Rehab Gedung Kantor PKK Yosorejo, Pelebaran Jalan dengan Cor Rabat Beton dan Hotmix di Jl. Seminung RT.07 RW.02, Pelebaran Cor Rabat Beton dan Hotmix di Jl Mahakam, serta rehap Rumah Pintar Yosorejo”, terang Hendri.

Pada kesempatan yang sama Wakil Walikota Djohan menyampaikan bahwa pada Musrenbang ini marilah kita meningkatkan kesejahteraan agar menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya. Musrenbang yang kita lalui sebelumnya pasti sudah dimusyawarahkan oleh masyarakat yang sudah ditentukan hasilnya bersama.

“Oleh karena itu, saya minta Tim teknis harus mengajarkan secara administrasi yang benar kepada petugas kelurahan. Dimana pada tahun ini anggaran dari pusat langsung digelontorkan ke kelurahan, yang sebelumnya berada pada kecamatan,” terang Djohan.

Djohan menambahkan bahwa ada beberapa hal yang diperlukan dalam mengambil keputusan seperti, usulan masyarakat akan dipilah kembali oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi dengan melihat urgensi dan sinergitas kebijakan pusat dan daerah.

“Untuk ruang terakhir, yaitu melalui APBD Kota Metro akan dipilah kembali setelah Dinas Teknis melakukan cek fisik ke lapangan dan mempertimbangkan kapasitas keuangan daerah,” tutup Djohan.(Ea)

Share :