Pabrik PT Hanjung di Bandarlampung Dijual

Share :

ragamlampung.com — Perusahaan PT Hanjung Indonesia akan menjual pabriknya yang berada di di kawasan Srengsem, Panjang, Bandarlampung. Pabrik itu seluas 231.402 meter persegi, memiliki berbagai jenis peralatan otomatis dengan fasilitas dermaga atau pelabuhan sendiri.

Penawaran sudah dilakukan kepada investor dalam maupun luar negeri. Beberapa investor sudah melakukan penjajakan pembelian pabrik dan tertarik. Di antaranya Ofcos Konesia (Lang Q) dari Korea.

Perusahaan ini bergerak di lini bisnis pertambangan batu bara dan pabrik baja, pabrik lepas pantai, pabrik petro kimia, dan pembangkit listrik. “Ini adalah salah satu industri fabrikasi yang strategis untuk mendukung perindustrian di Indonesia dengan kapasitas produksi 36.000 ton per tahun,” kata CEO PT Hanjung Indonesia Park Hun Jun, dalam rilisnya Rabu (29/3/2017).

Park mengatakan, pelepasan aset yang berdiri pada 1997 ini tidak mengurangi komitmen perusahaan untuk menyediakan produk-produk berkualitas tertinggi, dan mempertahankan pelayanan terbaik bagi kepuasan pelanggan kelas dunia. “Kami akan terus berupaya memajukan sektor industri fabrikasi dan mendukung berbagai program pemerintah,” kata dia. (ist/dr)

Share :